Skip to content

Zhejiang Industry Polytechnic College-China Kunjungi Universitas Borobudur, Sahkan MoU Kolaborasi Internasional

Jakarta, 25 April 2025 – Universitas Borobudur menerima kunjungan resmi dari Zhejiang Industry Polytechnic College-China sebagai langkah untuk memperkuat kerja sama internasional di bidang akademik. Kegiatan ini merupakan salah satu program dari International Affairs Office Universitas Borobudur, yangberkolaborasi dengan International Conference on Creative Communication and Management (ICCCM) dan ITEA China.

Kunjungan ini dihadiri langsung oleh perwakilan pimpinan dari Zhejiang Industry Polytechnic College-China, yakni Prof. Xu Wenjie selaku Deputy Party Secretary, Prof. Wei Bioawen selaku Dekan School of Finance and Economics, dan Prof. Wu Zhuangwen selaku Dekan School of Transportation. Rombongan disambut oleh Rektor Universitas Borobudur, Prof. Ir. Bambang Bernanthos, MSc., bersama jajaran pimpinan kampus lainnya yaitu Prof. Dr. Darwati Susilastuti, MM. (Wakil Rektor I), Prof. Dr. Ir. Didik Sulistyanto (Senior Advisor), Dr. Roma Nova (Direktur International Affairs Office), Djoko Harsono, S.Kom., MM. (Dekan Fakultas Ilmu Komputer) serta Dr. Syaiful.

Pertemuan tersebut ditandai dengan penandatangana MoU antara kedua institusi sebagai bentuk komitmen bersama dalam membangun kemitraan jangka panjang. Kegiatan dilanjutkan dengan Focus Group Discusson (FGD) antar keduanya dan mengasilkan 10 (sepuluh) program kerjasama yaitu; pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, magang, kerjasama penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, publikasi bersama, kunjungan balik Universitas Borobudur ke Zhejiang Industry Polytechnic College China, visiting Profesor, joint kurikulum, kuliah tamu, dan persiapan pendirian Indonesia China Technology Institute (ICTI) di Jakarta.

Program-program tersebut bertujuan untuk memperkuat kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, yang akan mendukung upaya Universitas Borobudur dalam meraih akreditasi internasional serta mencapai status World Rank University (WRU).

Rektor Universitas Borobudur, Prof. Bambang, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan langkah nyata dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan Tri Dharma perguruan tinggi, serta mendukung arah strategis Universitas Borobudur menuju akreditasi internasional pada tahun 2025–2026 dan penguatan kapasitas global kampus. “Kami berkomitmen menjadikan Universitas Borobudur sebagai bagian dari jaringan global pendidikan tinggi. Kolaborasi dengan Zhejiang Industry Polytechnic College-China adalah fondasi penting dalam membangun kualitas sumber daya manusia Indonesia yang unggul,” ujar Prof. Bambang.

Kerja sama ini mencerminkan komitmen Universitas Borobudur dalam membangun kemitraan global yang berdampak langsung pada peningkatan kualitas pendidikan, pengalaman internasional mahasiswa, serta penguatan kapasitas akademik institusi.